Event

Rakornas Calon Sekolah Unggu tingkat Nasional

News Image

Alhamdulilah SD Muhammadiyah Klaten Utara mendapatkan kesempatan untuk menghadiri kegiatan Rakornas Calon Sekolah Unggu tingkat Nasional yang di selenggarakan di Pusdiklat ASN Bogor tanggal 23-25 November 2024. Suatu Keberuntungan atas ijin Allah SWT SD Muhammadiyah Klaten Utara mendapatkan kesempatan hadir dalam  kegiatan Nasional karena tidak semua sekolah dan Madrasah mendapatkan kesempatan untuk menhadiri. Dalam kegiatan di paparkan tentang renstra kedepan kabinet Bapak Presiden Prabowo Subianto serta di hadirkan beberapa tokoh-tokoh hebat di bidangnya seperti bapak pimpinan Majelis Dikdasmen Pimpinan Pusat Muhammadiyah Bapak Prof.Dr.Iwan Akib,M.Pd, Didik Suhardi,Ph.D, Prof Dr. Abdul Mu'ti,M.Ed Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, pakar pendidikan  Dirgayuza Setiawan,Ph.D putra pendiri SMK Nusantara Magelang, Prof. Suyanto,Ph.D dan banyak lagi materi yang di sampaikan tentang  Rencana Strategis Pengembangan Sekolah Unggul,Growth Mindset dan pengembangan sekolah Unggul, Leadership dan budaya mutu. Serta tak lupa pula praktek baik sekolah madrasah Muhammadiyah Aisiyah Se Indonesia. Dengan tambahan ilmu baru ini semoga menjadi tambahan semangat ilmu baru dan wawasan baru untuk meningkatkan kualitas sekolah menuju sekolah unggul. Jayalah SD Muhammadiyah Klaten Utara


Dokumentasi Selama Acara Berlangsung klik link dibawah ini:

>>>> Foto Dokumentasi <<<<<

Event Terbaru Lain

Munaqasah Festival Qur'an MBS Klaten #5

Assalamu'alaikum sahabat viralku... Agenda teman-...

Back To School Semester Genap : "Literacy day & Market Day"

Assalamu'alaikum sahabat viralku...Back To School ...

Rihlah Gukar Goes To Kemuning

Assalamu'alaikun Sahabat Viralku.... Hari ini a...